Petugas Sensus Penduduk 2010 menemukan tiga warga berusia diatas 100 tahun di Kabupaten Garut. Bahkan, salah satu warga tersebut berumur 125 tahun.
Seorang warga berumur 125 tahun itu bernama Ibin, seorang pria yang merupakan warga Kampung Sawah Bera, Desa Dangiang, Kecamatan Banjarwangi, berbatasan dengan Desa Cipangramatan Cikajang, yang selama ini berstatus duda berkulit putih halus menyerupai kulit bayi, berkondisi hanya bisa terbaring lemah tak berdaya di rumah keluarganya.
Kepala Seksi Sosial BPS setempat, Dani Hapidin Rajab, Jumat, (14/5) menyatakan, pada pelaksanaan SP 2010 ini pihaknya sekaligus menginventarisasi penduduk usia lanjut diatas 90 tahun, untuk dilaporkan secara khusus hingga ke pemerintah pusat, sedangkan adanya warga berusia 125 tahun, juga diakui Sekretaris Desa Cipangramatan, Aa Abas.
Petugas Sensus di Kecamatan Bungbulang, Ajat Sudrajat melaporkan menemukan Ny. Enok berstatus janda yang kini berusia 115 tahun, warga Desa Cihikeu, Kecamatan Bungbulang tersebut, masih bisa berjalan dan lancar berbicara, malahan pendengarannya dinilai terbilang normal.
Sedangkan Aja, berusia 102 tahun, warga Kampung Cipelang RT 01/04 Desa Cihikeu, Kecamatan Bungbulang masih memiliki istri berusia diatas 80 tahun, berkondisi sehat meski setiap harinya mendapat perawatan dari anak dan cucu keturunannya, ditemukan pula seorang warga Kecamatan Malangbong berusia diatas 90 tahun.
Ketiga warga Kabupaten Garut, yang saat ini berusia diatas 100 tahun ini, termasuk yang berusia diatas 90 tahun memiliki bukti tertulis tahun kelahiran terbitan Pemerintahan Kolonial Belanda, ungkap Dani Hapidin Rajab yang memastikan masih terdapat warga lainnya berusia diatas 90 dan 100 tahun, katanya.
Home »
Berita umum
» Ada warga Garut Berusia 125 tahun
0 komentar:
Posting Komentar